EFEKTVITAS PENDISTRIBUSIAN LIQUIFIED PETROLEUM GAS (LPG) UNTUK KAPAL PERIKANAN NELAYAN DALAM RANGKA PEMBERDAYAAN NELAYAN KECIL DI KELURAHAN PASIA NAN TIGO
Abstract
Artikel ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas pendistribusian Liquified Petroleum Gas yang selanjutnya disingkat LPG untuk bahan bakar kapal nelayan kecil dalam rangka pemberdayaan nelayan di Kelurahan Pasia Nan Tigo Kecamatan Koto Tangah Kota Padang. Artikel ini berangkat dari hasil penelitian tentang efektvitas pendistribusian Liquified Petroleum Gas (LPG) untuk kapal perikanan nelayan dalam rangka pemberdayaan nelayan kecil di Kelurahan Pasia Nan Tigo. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Informan penelitian terdiri dari beberapa stakeholder yaitu Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Padang, PT.Pertamina Kota Padang, dan nelayan yang menggunakan LPG sebagai bahan bakar kapal nelayan di kelurahan Pasia Nan Tigo. Hasil penelitian menunjukkan pendistribusian LPG untuk bahan bakar kapal bagi nelayan dalam rangka pemberdayaan nelayan kecil belum bisa dikatakan efektif karena penggunaan bantuan LPG tidak tepat sasaran. Faktor penghambat pendistribusian LPG untuk bahan bakar kapal bagi nelayan dalam rangka pemberdayaan nelayan kecil di Kelurahan Pasia Nan Tigo diantaranya: a) Adanya ketakutan dari nelayan untuk menggunakan LPG sebagai bahan bakar kapal karena sifat LPG yang mudah meledak. b) Ketidaksiapan masyarakat nelayan di kelurahan Pasia Nan Tigo untuk beralih menggunakan LPG sebagai bahan bakar kapal yang sebelumnya menggunakan minyak. c) Kurangnya pengawasan dalam pendistribusian LPG untuk bahan bakar kapal nelayan. d) Tidak mencukupinya LPG yang di sediakan untuk bahan bakar bagi kapal nelayan yang mengakibatkan nelayan tidak lagi menggunakan LPG sebgai bahan bakar kapal mereka. e) Tidak tepat sasarannya pendistribusian LPG untuk bahan bakar kapal nelayan karena LPG yang dididtribusikan kepada nelayan untuk bahan bakar kapal digunakan untuk bahn bakar dapur. g) Tidak adanya pengawasaan yang dilakukan oleh PT.Pertamina Kota Padang dan Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Padang dalam pendistribusian LPG untuk bahan bakar kapal bagi nelayan dalam rangka pemberdayaan nelayan kecil di Kelurahan Pasia Nan Tigo.